Skip to main content
Berita Utama

BNN Kabupaten Cilacap Melaksanakan Rapat Analisis dan Evaluasi Kinerja Triwulan III

Dibaca: 7 Oleh 11 Okt 2022Tidak ada komentar
BNN Kabupaten Cilacap Melaksanakan Rapat Analisis dan Evaluasi Kinerja Triwulan III
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

cilacapkab.bnn.go.id, Cilacap – (11/10) BNN Kabupaten Cilacap melaksanakan Rapat Analisis dan Evaluasi Triwulan III. Kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat lantai I BNN Kabupaten Cilacap dipimpin langsung oleh Kepala BNNK Cilacap Drs. Windarto, S.ST.,M.K. dan dimoderatori oleh Perencana Program dan Anggaran Ta’rif Wahyu Hidayat, A.Md. serta diikuti oleh seluruh pegawai BNN Kabupaten Cilacap, rapat bulan ini menyampaikan paparan terkait realisasi anggaran, capaian kinerja, serta hambatan dan kendala dari masing masing subkoordinator. Paparan pertama oleh Subkoordinator Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat yang disampaikan oleh Raras Ambororetno, S.Sos. paparan kedua oleh Sub Bagian Umum yang disampaikan oleh Ridwan Sholih Habibi, SH. paparan ketiga oleh Sub Koordinator Rehabilitasi yang disampaikan oleh Laeli Febriyaningsih, S.Psi. paparan ke empat oleh Sub Koordinator Pemberantasan yang disampaikan oleh Kukuh Jamaludin, S.Kom. selanjutnya paparan Ketua Tim Humas BNNK Cilacap oleh Joko Aji Wibowo, SKM, M.Si. terkait capaian dan inovasi kehumasan. Paparan yang terakhir yaitu penyampaian perencanaan oleh Ta’rif Wahyu Hidayat, A.Md terkait Program dan Anggaran BNNK Cilacap. Kegiatan ditutup dengan arahan serta penekanan oleh Kepala BNNK Cilacap kepada masing masing subkoordinator. Dalam hal ini, Pimpinan menegaskan mengenai perencanaan, pengroganisasian, pelaksanaan dan sinergitas dalam mendukung kinerja yang optimal.

BNN Kabupaten Cilacap Melaksanakan Rapat Analisis dan Evaluasi Kinerja Triwulan III BNN Kabupaten Cilacap Melaksanakan Rapat Analisis dan Evaluasi Kinerja Triwulan III BNN Kabupaten Cilacap Melaksanakan Rapat Analisis dan Evaluasi Kinerja Triwulan III

#warondrugs

#cilacapbersinar

#mlebudesangajakwargabersihnarkoba

 

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel