Skip to main content
Berita Kegiatan

Kutawaru, Desa Bersinar Terang

Dibaca: 9 Oleh 28 Feb 2020November 28th, 2020Tidak ada komentar
Kutawaru, Desa Bersinar Terang
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

cilacapkab.bnn.go.id, Cilacap – Jumat (28/02) BNN Kabupaten Cilacap hadir dalam pengukuhan Desa Bersih dari Narkoba, Terorisme dan Organisasi Terlarang (Bersinar Terang) Kelurahan Kutawaru Kecamatan Cilacap Tengah.
Kegiatan yang dihadiri oleh Sekcam Cilacap Tengah, Kapolsek Cilacap Tengah, serta Danramil Cilacap Tengah dibuka dengan pengukuhan para kader anti Narkoba.
Kepala BNN Kabupaten Cilacap yang diwakili oleh Rizky Hastono,SH menyematkan rompi kepada para kader anti narkoba sebagai simbolis pengukuhan kader anti narkoba.
Raras Ambororetno,S.Sos menjadi narasumber yang menyampaikan materi mengenai kewaspadaan masyarakat terhadap peredaran gelap narkoba serta mengenai proses rehabilitasi untuk para pecandu narkoba. Diharapkan dengan penyampaian materi tersebut para peserta memiliki kewaspadaan dan kepedulian terhadap kasus penyalahgunaan narkoba di lingkungan masing-masing.
Lurah Kutawaru menyambut baik kegiatan ini dan diharapkan para kader secara terus menerus memiliki tanggung jawab dalam program P4GN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel